Menyedihkan! Anfield Kini Menjadi Kuburan Bagi Liverpool, Selalu Kalah dalam Empat Pertandingan Terakhir

- 21 Februari 2021, 07:27 WIB
Menyedihkan! Stadion Anfield kini menjadi Kuburan Bagi Liverpool, Selalu Kalah dalam Empat Pertandingan Terakhir
Menyedihkan! Stadion Anfield kini menjadi Kuburan Bagi Liverpool, Selalu Kalah dalam Empat Pertandingan Terakhir /twitter.com/LFC/

BAGIKAN BERITA - Anfield stadion yang memiliki kapasitas tempat duduk sebanyak 54,074 ini menjadi saksi bisu keterpurukan Liverpool dalam Premier League 2020/2021.

Pada awal tahun ini, Liverpool tidak pernah menang melawan tim-tim yang dihadapinya. Setelah berhasil menahan Imbang lawan Manchester United 17 Januari lalu, selanjutnya tim yang bermarkas di Anfield ini menjadi bulan-bulan tim lain.

Pada saat ini, bertandang ke stadion Anfield tidak menakutkan lagi bagi tim tamu, tidak seperti tahu-tahun sebelumnya yang merupakan tempat angker bagi lawan-lawan Liverpool.

Baca Juga: Myanmar Membara, Para Demonstran Ditembaki Militer dengan Peluru Tajam dua Orang Tewas, 30 orang Luka-Luka

Bahkan The Reds tidak terkalahkan di kandang sendiri dalam 68 pertandingan Premier League sejak 2017.

Kekalahan dari tim gurem Burnley 0-1 pada 22 Januari lalu merusak catatan apik Mo Salah dan kawan-kawan. Keangkeran stadion Anfield pada saat itu sudah mulai hilang.

Setelah tumbang dari Burnley, Liverpool kembali kalah dari tim lemah Brighton and Hove Albion 0-1 dan yang paling memalukan pasukan Jurgen Klopp dibantai habis-1-4 oleh kandidat juara Manchester City pada 5 Februari 2021.

Baca Juga: Inilah 4 Tips Cara Melindungi Anak Perempuan dari Perbuatan Zina, Nomor Tiga Banyak Orang Tidak Tahu

Bahkan pada dini hari tadi, Liverpool kembali kalah 0-2 oleh Everton dalam Derby Merseyside yang digelar pada Minggu, 21 Februari 2021. Gol cepat Richarlison dan penalti Gylfi Sigurdsson memastikan The Reds menelan kekalahan keempat secara beruntun di liga.

Sementara kemenangan ini merupakan yang perdana bagi Everton sejak Oktober 2010. Tetapi hasil ini tak membuat posisi Everton di peringkat tujuh berubah dengan koleksi 40 poin yang mereka miliki setara dengan Liverpool yang berada satu strip di atas Everton, dan hanya kalah selisih gol.

Halaman:

Editor: Ali Bakti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x