Lawan Jadi Kawan, Ciro Alves Ungkapkan Perasaannya Begitu Dalam dan Bersiap Bela Persib Bandung

- 7 Mei 2022, 12:00 WIB
Pemain Persib Bandung, Ciro Alves, sempat meluapkan kekesalannya hingga berurai air mata saat berjumpa Persib Bandung, hal tersbut karena dia gagal menjebol gawang yang dijaga Teja Paku Alam.
Pemain Persib Bandung, Ciro Alves, sempat meluapkan kekesalannya hingga berurai air mata saat berjumpa Persib Bandung, hal tersbut karena dia gagal menjebol gawang yang dijaga Teja Paku Alam. /Instagram.com @cirooficial

"Saya tahu PERSIB adalah tim besar dan banyak pemain berkualitas di sini. Tapi saya ingin memberi kemenangan dan mencetak gol dan saya sudah berusaha. Teja adalah kiper yang bagus, beberapa kali saya berusaha cetak gol, tapi susah. Saya senang bisa main bersama dengannya musim depan," ungkapnya.

Di Persib Bandung, Ciro Alves akan berduet dengan rekan senegaranya Brasil, bersama David da Silva.

Baca Juga: Sedang Berlangsung Cabor Sepakbola U-23 SEA Games 2021 Grup A Vietnam Vs Indonesia, Ini Link Live Streamingnya

"Sebenarnya, saya tidak terlalu mengenalnya (David Da Silva) secara personal. Tapi, saya tahu dia adalah seorang striker berkualitas. Ini akan menjadi pengalaman yang sangat bagus buat saya untuk bermain bersama dengannya," kata Ciro.

Seperti diketahui, Ciro Alves sebelumnya membela tim Persikabo 1973. Di Liga 1 2021/2022, pemain berdaya jelajah tinggi itu sukses menempati posisi kedua di daftar pencetak gol terbanyak yakni dengan 20 gol, terpaut tiga gol dari Ilija Spasojevic.

Hal ini tentu menjadikan Persib Bandung memiliki pemain haus gol yang patut diwaspadai oleh lawan-lawannya nanti.***

Halaman:

Editor: Ahmad Taofik

Sumber: Persib.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah