Dorong Pertumbuhan Pariwisata, Vecha Event Organizer Gelar DIGI Travel Fair 2023 di Cihampelas Walk Bandung

- 27 September 2023, 19:53 WIB
Dorong Pertumbuhan Pariwisata, Vecha Event Organizer Gelar DIGI Travel Fair 2023 di Cihampelas Walk Bandung
Dorong Pertumbuhan Pariwisata, Vecha Event Organizer Gelar DIGI Travel Fair 2023 di Cihampelas Walk Bandung /

“Melalui kolaborasi antara bank bjb, Astindo, Citilink dan Vecha, Kami berharap kolaborasi ini akan menghidupkan industri pariwisata Indonesia dan laju perekonomian masyarakat di tempat wisata, dapat menciptakan lapangan kerja, serta dengan dukungan lembaga keuangan dan inovasi teknologi digital payment kami ingin memperluas dan mempermudah akses ke destinasi wisata sehingga dapat meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan masyarakat,” ucap Indri dalam keterangan tertulis, Rabu 27 September 2023.

Selain itu Vecha berkolaborasi dengan airlines Citilink, dimana Citilink memberikan promo penukaran miles tiket pesawat Citilink di booth Citilink pada Event Digi Travel Fair. 

Baca Juga: Deni Yudiawan: Pentingnya Sajikan Data dan Informasi Akurat bagi Jurnalis saat Informasikan Peristiwa Bencana

Kemudian Kolaborasi antara Vecha dan Astindo yaitu dengan turut memprovide 13 Travel Agent yang dilibatkan pada acara Digi Travel Fair. Exhibitors yang turut hadir meramaikan acara Digi Travel Fair yaitu Asia Trip, Aljam Tour, Selia Tour, Dream Tour, Marvelous Tour, Rex Tour, Cari Tour, Sanstar Holiday, Bayu Buana, Obaja Tour, Pradirama Ez Tour, Gema Raudhah, dan Wahoo Waterworld Bandung.

Langkah ini merupakan bentuk nyata dari ASTINDO sebagai Asosiasi Travel Agent untuk mendorong ekonomi pariwisata. 

Hal ini disampaikan Joseph Sugeng Irianto selaku Ketua DPD ASTINDO Jawa Barat.

Baca Juga: Inilah Perlengkapan Peliputan yang Harus Diketahui Jurnalis saat Terjadi Bencana Alam Menurut Galih Donikara

“Kebangkitan ekonomi pariwisata sudah semakin terlihat pasca pandemi ini, dimana dengan kolaborasi apik dari bjb sebagai bank pendukung dan ASTINDO yang menghimpun pelaku bisnis perjalanan wisata bisa mewujudkan harapan sebagian warga Bandung khususnya dan Jawa Barat umumnya dalam memenuhi kebutuhan perjalanan wisata. Penyelenggaraan Digi Travel Fair selama tanggal 28 September - 1 Oktober sudah dirancang oleh team event handal putra daerah Bandung, Vecha Event, diharapkan selain lancar serta sukses meriah juga nilai transaksi akan dicapai sesuai harapan,” tutur Joseph, Rabu  27 September 2023.

Kolaborasi tersebut menunjukan upaya Vecha Event Organizer dalam memfasilitasi semua pihak terkait seperti bank bjb, travel agent,  dan airlines Citilink dalam memasarkan program penjualan nya masing – masing. 

Dengan diadakannya acara Digi Travel Fair ini, merupakan salah satu implementasi dalam meningkatkan sektor perekonomian di sektor Pariwisata. 

Halaman:

Editor: Hendra Karunia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah