Memasuki Angkatan 9, STIE Ekuitas Terus Komitmen Cetak Wirausahawan Muda melalui Program Studepreneur

16 April 2021, 14:25 WIB
Arief Susanto, Founder dan CEO Dus Dukduk saat berbagi cerita di Webinar “Kuliah Sambil Bisnis…. Kenapa Engga!” yang dilaksanakan secara daring oleh Studepreneur STIE Ekuitas pada pada 31 Maret 2021 lalu. /Dokumentasi STIE Ekuitas.

BAGIKAN BERITA - Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Ekuitas terus berkomitmen mencetak lulusannya agar menjadi wirausahawan muda yang sukses. 

Salah satu program yang mendukung bagi mahasiswa STIE Ekuitas dalam mewujudkan cita-cita menjadi pengusaha yaitu Studepreneur. 

STIE Ekuitas berkomitmen untuk melahirkan wirausaha baru karena sesuai dengan tagline-nya: “Lebih Tahu Pendidikan Keuangan, Perbankan dan Kewirausahaan”. 

Baca Juga: Atta Halilintar Kehilangan Subscriber YouTube Keluarganya Setelah Kena Hack, Irfan Hakim: InsyaAllah Balik

Program Studepreneur merupakan program tahunan pembinaan wirausaha mahasiswa hasil kerjasama antara STIE Ekuitas, Bank BJB dan KADIN Jawa Barat pada tahun 2012 yang telah melahirkan ratusan wirausaha baru. 

Saat ini Program Studepreneur telah berjalan pembinaan wirausaha muda Angkatan 9. Di mana, banyak program dilakukan untuk meningkatkan kualitas para peserta meski dalam kondisi pandemi Covid-19. 

Salah satu program Studepreneur yang telah dilakukan oleh STIE Ekuitas yakni menyelenggarakan Webinar “Kuliah Sambil Bisnis…. Kenapa Engga!” yang dilaksanakan pada 31 Maret 2021 lalu secara daring. 

Baca Juga: Reshuffle Kabinet, Yusril Ihza Mahendra Diusulkan Jadi Menteri Sekretaris Negara oleh Relawan Jokowi Mania

Webinar ini dihadiri oleh lebih dari 500 peserta dari mahasiswa dan pelajar SMA di Kota Bandung. 

Webinar kali ini menghadirkan pembicara tingkat nasional Arief Susanto, Founder dan CEO Dus Dukduk, serta menghadirkan mahasiswa dan alumni STIE Ekuitas yang telah sukses berbisnis melalui pembinaan Program Studepreneur untuk berbagi kiat sukses menjalankan bisnis sejak masih duduk di bangku perkuliahan. 

Pjs Studepreneur STIE Ekuitas, Rici Solihin, S.E., M.Si mengatakan, walaupun dalam situasi Pandemi Covid-19, tidak menurunkan semangat STIE Ekuitas untuk mengembangkan wirausaha muda. 

Baca Juga: Irfan Hakim Makan Sahur Bareng Lesti Kejora, Istri: Sekarang Aku yang Temani Sahur Ya

"Karena dalam pembinaan Studepreneur kali ini, sebagai upaya menekan penyebaran virus Covid-19, kami menerapkan sistem pembinaan secara hybrid yaitu pendampingan usaha secara daring sehingga bisa dilakukan secara jarak jauh serta secara during dengan menerapkan protokoler Kesehatan yang ketat," ucap Rici dalam keterangannya kepada bagikanberita.pikiran-rakyat.com, Jumat 16 April 2021. 

Salah satu narasumber Heddy Hendyan yang merupakan Komisaris PT Bisnis Cukur Nusantara mengutarakan, dalam membangun bisnis sebaiknya dimulai dari hal yang terkecil seperti dari hobi atau passion. 

Sementara Renalgy Israq sebagai Owner Fever Dust mengatakan, bahwa banyak keuntungan yang didapat jika memulai bisnis sejak sekolah atau kuliah. 

Baca Juga: Thariq Halilintar Terusir dari Rumah Atta, Gak Boleh Lagi Tempati Kamarnya dan Harus Pulang ke Rumah Lama

"Caranya, bisa berkonsultansi gratis dengan dosen bahkan mengikuti berbagai kegiatan pengembangan diri dan usaha seperti mengikuti ekstrakulikulier," ucap Renalgy. 

Menurutnya, salah satu pengembangan potensi diri yakni Studepreneur seperti di Ekuitas. Jadi setelah lulus harapannya tidak lagi mencari kerja tinggal meneruskan usaha yang telah dirintis. 

Lain halnya dengan Anisa Agnesiana sebagai Owner Kongkowrongok. Dia berpendapat bahwa modal utama untuk berbisnis adalah ide yang kreatif sementara modal materi bisa menggunakan tabungan sendiri terlebih dahulu baru setelah ada hasil usaha kita bisa menggunakannya untuk pengembangan usaha.

Selain kegiatan webinar, Studepreneur Ekuitas rutin mengadakan berbagai kegiatan pembinaan lainnya. 

Antara lain, seperti StudeClass berupa pemberian materi klasikal secara tematik sesuai yang diperlukan oleh tenant binaan, StudeField berupa peningkatan softskill pengembangan karakter dan tim, StudeFest berupa acara bazaar dan penampilan kreativitas mahasiswa STIE Ekuitas terkait pengembangan kewirausahaan dan masih banyak kegiatan lainnya.

Tahun 2021 ini STIE Ekuitas diberikan anugerah oleh LLDIKTI Wilayah IV sebagai Perguruan Tinggi terbaik ke-1 dalam bentuk Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi se-Jawa Barat dan Banten dan Perguruan Tinggi Terbaik ke-4 dalam bentuk sekolah tinggi se-Jawa Barat dan Banten. ***

Editor: Ahmad Taofik

Tags

Terkini

Terpopuler