Tips Menjaga Kesehatan saat Musim Penghujan, Salah Satunya Adalah Olahraga

- 18 Desember 2020, 12:25 WIB
Tips Menjaga Kesehatan saat Musim Penghujan, Salah Satunya Adalah Olahraga
Tips Menjaga Kesehatan saat Musim Penghujan, Salah Satunya Adalah Olahraga / (Khusen Rustamov – Pixabay)

Jika akan menambah asupan vitamin, sebaiknya yang larut air, yaitu vitamin B dan C serta vitamin larut lemak berupa vitamin A, D, E dan K.

“Khusus untuk vitamin D, dirasa penting saat pandemi karena membantu mempercepat penyembuhan saat terserang virus covid-19 melalui mekanisme regulasi sistem imun tubuh.

Baca Juga: Sangat Mudah, 5 Amalan Sunah Rasulullah SAW untuk Hari Jumat Pahalanya Luar Biasa

Namun, untuk mencukupi kebutuhan vitamin D, kita perlu tahu "status vitamin D" dalam tubuh kita dengan cara melakukan pemeriksaan darah vena di lab untuk mengetahui kadar 25OHD dalam tubuh.

Jika diketahui kadarnya adalah insufisiensi bahkan defisiensi (kadar 25OHD di bawah 30 ng/mL) maka berjemur saja tidak cukup, perlu ditambahkan konsumsi makanan tinggi vitamin D (ikan laut dalam, udang, juning telur, keju dan susu) serta suplementasi vitamin D,” ujar Dr. Yunita Maslim, Sp.PD RS Bethsaida Hospital Tangerang.

Baca Juga: FIFA Award: Robert Lewandowski Terpilih Menjadi Pemain Terbaik FIFA 2020


Melindungi tubuh dapat dilakukan dengan vaksin. Pemberian vaksinasi dapat diberikan pada balita dan usia produktif (usia 18-64 tahun). Demi menghindari penyakit endemi saat musim hujan.

Dr. Yunita menyarankan orang dewasa juga melakukan vaksin, yakni vaksin Influenza, Pneumonia, Tifoid, dan Hepatitis A. Hal ini juga sesuai anjuran Satgas imunisasi Perhimpunan Dokter Ahli Penyakit Dalam (PAPDI).***

Halaman:

Editor: Hendra Karunia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah