Main di Liga 3 Seri 1 Jawa Barat, Wabup Beri Dukungan Penuh kepada Persima Majalengka, Begini Katanya

- 6 Desember 2021, 18:05 WIB
Persima Majalengka berkompetisi di Liga 3 Seri 1 Jawa Barat, Wabup Majalengka beri dukungan penuh
Persima Majalengka berkompetisi di Liga 3 Seri 1 Jawa Barat, Wabup Majalengka beri dukungan penuh /Instagram.com @baramaxpersima/

BAGIKAN BERITA - Wakil Bupati Majalengka, Tarsono D Mardiana beri semangat penuh kepada tim kebanggaan masyarakat Majalengka, yakni Persima Majalengka.

Persima Majalengka kini tengah berkompetisi di Liga 3 Seri 1 Jawa Barat. Persima tergabung ke dalam grup A bersama Persikab, Persitas, Persigar, Perses dan Kabomania.

Dilansir bagikanberita.com dari akun Instagram @baramaxpersima pada Minggu, 5 Desember 2021, Wabup Majalengka memberikan dukungan dengan rasa optimis Persima Majalengka dapat meraih hasil positif di setiap laga yang dihadapinya pada gelaran Liga 3 Seri 1 Jawa Barat.

Baca Juga: Update Klasemen Grup A Liga 3 Regional Jawa Barat: Persima Majalengka Posisi 5, Persikab jadi Pemuncak

"Assalamualaikum warahmatallahi wabarakatuh, sampurasun, saya Tarsono D Mardiana Wakil Bupati Majalengka. Buat Persima yang akan berlaga di Liga 3 Jabar Seri 1, tunjukan permainan terbaikmu, tunjukan, bahwa Persima bisa," ucap Wakil Bupati Majalengka dikutip bagikanberita.com pada Instagram @baramaxpersima Minggu, 5 Desember 2021.

"Persima di dada, Persima menang, sikat habis," lanjutnya.

Dalam menyemangati klub Persima Majalengka, rupanya wakil Bupati Majalengka ini juga memakai kaos berwarna hitam bertuliskan Persima Majalengka.

Baca Juga: Liga 3 Regional Jawa Barat: Persima Majalengka Telan Kekalahan Atas Perses Sumedang dengan Skor 1-4

Pada laga sebelumnya, Persima Majalengka yang mengawali pertandungan perdananya di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, harus mengakui keunggulan klub Perses Sumedang dengan skor akhir 1-4.

Kekalahan di awal laga kemarin, Persima Majalengka kini menempati posisi klasemen sementara di peringkat kelima grup A.

Sedangkan sang pemuncak klasemen grup A, diduduki oleh klub Persikab Kabupaten Bandung.

Baca Juga: Wajib Tahu, Ini Daftar Lengkap Nama Pemain Persima Majalengka yang Berkompetisi di Liga 3 Regional Jawa Barat

Persima Majalengka dijadwalkan akan bermain kembali pada hari Senin, 6 Desember 2021 pada pukul 13.30 WIB melawan Persitas Tasikmalaya.

Bagi pendukung Persima Majalengka, berikan dukungan dan doa untuk tim kebangaan yang berlaga di Liga 3 Seri 1 Jawa Barat.***

Editor: Hendra Karunia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x