Link Streaming El Clasico Persija Vs Persib di Liga 1: Adu Strategi Thomas Doll dengan Bojan Hodak

2 September 2023, 13:50 WIB
BRI Liga 1 antara Persija Jakarta vs Persib Bandung /Tangkap layar Vidio.com/

BAGIKAN BERITA - Berikut ini link live streaming BRI Liga 1 antara Persija Jakarta vs Persib Bandung: Adu strategi Thomas Doll dengan Bojan Hodak.

Laga Persija Jakarta vs Persib Bandung akan digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu (2/9/2023), pukul 15.00 WIB dan disiarkan langsung oleh Indosiar juga melalui link live streaming TV Online Vidio. Com.

Untuk tautan link live streaming laga Persija Jakarta vs Persib Bandung kami sediakan di bagian bawah artikel ini.

Baca Juga: Persija vs Persib: Nick Kuipers Siap Cetak Sejarah Baru untuk Raih Kemenangan

Pertandingan penuh gengsi antara Persija vs Persib akan berlangsung seru dan menarik karena kedua kesebelasan membutuhkan poin penuh untuk memperbaiki peringkat di klasemen Liga 1 203-2024.

Khusus untuk menghadapi Pangeran Biru, Tim Macan Kemayoran telah berlatih intensif untuk meraih poin penuh.

Bahkan menurut Thomas Doll, pasukannya telah melakukan persiapan khusus berupa latihan intens sepanjang Minggu.

Baca Juga: Optimis Persib Bisa Redam Persija, Marc Klok: Kami Harus Fokus

“Kami melakukan latihan intens sepanjang minggu ini, mulai dari 10 lawan 10, bola mati, dan penguasaan bola hingga penyelesaian akhir, ungkap Thomas Doll.

“Kami pun tidak lupa melakukan team building,” ujar pelatih asal Jerman tersebut seperti dikutip dari laman resmi Persija.

Selain itu, pelatih yang pernah bermain di SS Lazio, Italia ini berjanji akan mengakhiri tren buruk Persija dengan memenangkan pertandingan melawan Persib.

Baca Juga: Demi Raih Tiga Poin Bersama Persib, Levy Madinda Siap Bermain Fight Lawan Persija

“Kami harus mengubah tren tanpa kemenangan yang dialami Persija. Tapi, kami pun harus menikmati jalannya pertandingan karena melawan Persib adalah laga terbesar di Indonesia,” kata Thomas.

Tak hanya itu, eks pelatih Al-Hilal ini juga mengatakan bahwa para pemainnya akan bermain maksimal dan penuh motivasi untuk meraih hasil yang positif.

“Semua akan bermain penuh motivasi. Saya percaya mereka akan bermain baik selama 90 menit di hadapan Jakmania,” pungkasnya.

Baca Juga: Dua Kemenangan Terakhir Buat Bojan Hodak Optimis Persib Raih Hasil Positif Lawan Persija

Sementara itu di kubu Maung Bandung, Nick Kuipers dan kolega siap tampil maksimal untuk meraih poin penuh lawan Persija.

Menurut Nick Kuipers pertandingan Persija vs Persib merupakan laga spesial yang banyak ditunggu penggemar kesebelasan di Tanah Air, dan siap meraih hasil positif.

"Pertandingan spesial dan semua suporter menunggu momen pertandingan besok (hari ini), ujar Nick Kuipers seperti dikutip dari laman resmi klub.

Baca Juga: Persija vs Persib: Kakang Rudianto Siapkan Mental dan Akan Redam Sayap-sayap Cepat Macan Kemayoran

"Bagi kami yang terpenting adalah melanjutkan hasil positif dari laga sebelumnya dan membawa tiga poin ke Bandung," tambahnya.

Selain itu, pemain kelahiran Maastricht, Belanda 30 tahun yang lalu ini, berjanji akan membuat sejarah berupa kemenangan saat melawan Tim Macan Kemayoran di kandangnya.

"Kami punya pemain bagus dan pernah tampil baik saat tandang. Saat ini, kami akan berusaha membuat sejarah baru untuk kemenangan di sini," ujarnya.

Baca Juga: Tak Mau Terbagi Konsentrasi dengan Timnas, Rachmat Irianto Ingin Fokus Lawan Persija

5 Pertandingan terakhir Persija Jakarta Vs Persib Bandung:

1. Final Piala Menpora 2021 Minggu 25 April 2021) Persib Bandung vs Persija Jakarta (1-2)

2. Liga 1 2021 Sabtu 20 November 2021 Persib Bandung vs Persija Jakarta (0-1)

3. Liga 1 2021 Selasa 1 Maret 2022 Persija Jakarta vs Persib Bandung (0-2)

4. Liga 1 2022 Rabu 11 Januari 2023 Persib Bandung vs Persija Jakarta (1-0)

5. Liga 1 2022 Jumat 31 Maret 2023 Persija Jakarta vs Persib Bandung (2-0).

Baca Juga: Resmi! Ini Daftar 24 Pemain yang Dipanggil Shin Tae-yong untuk Lawan Turkmenistan di FIFA Matchday

Perkiraan Susunan Pemain Persija vs Persib

Persija Jakarta:

Andritany Ardhyasa (C); Hansamu Yama, Ondrej Kudela, Rizky Ridho, Firza Andika, Rio Fahmi, Maciej Gajos, Hanif Sjahbandi, Ryo Matsumura, Riko Simanjuntak, Witan Sulaeman.

Pelatih: Thomas Doll

Persib Bandung:

Fitrul Dwi Rustapa; Nick Kuipers, Alberto Rodriguez, Daisuke Sato, Kakang Rudianto, Rachmat Irianto, Marc Klok, Levy Madinda, Frets Butuan, Ciro Alves, David da Silva

Pelatih: Bojan Hodak

Baca Juga: Bakal Kembali Duet dengan Nick Kuipers, Alberto Rodriguez Optimis Persib Raih 3 Poin Lawan Persija

Untuk menyaksikan laga seru pertandingan antara Persija Jakarta vs Persib Bandung, pembaca cukup klik disini.***

Editor: Ali Bakti

Sumber: persib.co.id persija.id

Tags

Terkini

Terpopuler